Berita

//

Sekda Pimpin Rapat Persiapan Lomba Kadarkum

2023-06-13 13:21:50 Admin Web Portal


LUBUKLINGGAU-Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Lubuklinggau, H Trisko Defriyansa memimpin rapat persiapan Lomba Kadarkum Pelajar tingkat SMA se-Sumatera Selatan di ruang kerjanya, Selasa(13/6/2023).
Dijelaskannya, lomba Kadarkum bertujuan memberikan pemahaman, pengetahuan dan wawasan terkait dengan kepatuhan hukum ditingkat SMA.
Siswa-siswa ini merupakan pilihan dari SMA di Kota Lubuklinggau untuk mewakili Lubuklinggau ikut perlombaan Kadarkum tingkat Provinsi Sumsel.
Sementara itu, Kabag Hukum, M Yasin menerangkan keikutsertaan Lubuklinggau pada kegiatan ini merupakan yang kedua setelah tahun lalu.
“Insya Allah dilaksannakan pada September mendatang, hal yang pertama kita lakukan adalah seleksi ditingkat sekolah. Nantinya lima anak yang terpilih terus kita berikan bimbingan didampingi gurunya sampai dengan menjelang pelaksanaan,” jelas Yasin.
Besar harapannya, anak-anak yang terpilih betul-betul serius mengikuti bimbingan guru pendamping sehingga bisa mencapai hasil maksimal.
Hadir juga Staf Ahli, Asron Erwadi, Perwakilan Disdikbud, Fathur Rahman, Kepala MAN 1 Kota Lubuklinggau, Saiful, perwakilan MKKS, Iwansyah dan Riki Ardiyansyah serta dari Bagian Hukum, Dirga Oktafiani. (*/jsh)




Berita terkait:


Pemkot Lubuklinggau Raih WTP Lima Tahun Berturut-turut

26 Ribu Lebih Uploader logo "Ayo Ngelong ke Lubuklinggau", Pecahkan Rekor MURI

PERINGATAN HARI PAHLAWAN KE - 71 TAHUN 2016

HT Kunjungi Kota Lubuklinggau

Upacara Memperingati HUT RI ke 72

HUT RI, Menpora Kenakan Pakaian Adat Lubuklinggau

Acara Malam Resepsi Kenegaraan meriah, Walikota berikan bingkisan kepada Veteran Kota Lubuklinggau

Sekda Tutup Diklat PIM tingkt IV angkatan VI dan VII

Walikota Jalan Santai Bersama Ratusan Warga Mesat Jaya

Peringatan Gempa BMKG


Kategori Berita


Government Public Relation



Pengunjung


  • Hari Ini 1173
  • Kemarin 2478
  • Minggu ini 5413
  • Bulan Ini 23790
  • Total 945519

Polling


Berapa kali anda mengunjungi webiste ini?